Ini Fungsi Garis Vertikal Kaca Belakang Mobil
Pernahkah Anda melihat garis vertikal di kaca mobil bagian belakang? Garis vertikal tersebut bukan hanya hiasan semata, tetapi fitur ini memiliki fungsi yang sangat penting salah satunya adalah untuk memastikan visibilitas pengendara saat mengendarai mobil.
Sebutan lain dari garis vertikal pada kaca belakang mobil adalah defogger atau anti embun. Seperti namanya, garis ini juga berfungsi untuk menghilangkan embun yang disebabkan oleh suhu udara saat hujan. Embun akan muncul pada kaca saat Anda tidak menyalakan AC saat hujan.
Kaca depan maupun kaca belakang yang berembun tentunya membuat pandangan pengemudi dan penumpang mobil terganggu dan pastinya sangat membahayakan.
Jika dilihat sekilas, kaca belakang yang memiliki garis vertikal memang terlihat seperti stiker atau tempelan biasa.