Kunci Momen: Fungsi, Jenis, dan Cara Menggunakannya
Cara menggunakannya adalah dengan mengatur tingkat kekencangan pada dial indikator lalu pilih kepala shock yang sesuai dengan ukuran baut atau mur dan lakukan pengencangan dengan memutar handle searah jarum jam.
- Micrometer Clicker
Jenis Kunci Momen ini memiliki penyetelan ukuran kekencangan di bagian tangkai. Dengan adanya penyetelan ukuran ini, maka bisa digunakan tanpa harus melihat skala pengencangan karena pengguna hanya perlu mendengarkan bunyi klik saat pengencangan telah sesuai.
Untuk menggunakannya, Anda harus mengatur skala kekencangan terlebih dahulu lalu melakukan pengencangan dengan memutar tangkai hingga berbunyi klik
- Pneumatik
Kunci Torsi Pneumatik agak sedikit berbeda karena memanfaatkan tekanan udara dalam melakukan pengencangan pada baut atau mur yang berukuran besar. Udara yang memiliki kompresi merupakan sumber utama Kunci Pneumatik ini.
Kunci ini diklaim memiliki tingkat akurasi yang sangat tinggi.