Terungkap! Ini Bagian Mobil Yang Sering di Modifikasi

icon 17 April 2023
icon Admin

Modifikasi mobil adalah proses mengubah mobil agar berbeda dari standar pabrikan, baik dari segi eksterior, interior, hingga mesin. Ada banyak bagian mobil yang dapat dimodifikasi, tetapi ada beberapa bagian khusus yang sering menjadi fokus perhatian pencinta otomotif.

Dengan melakukan modifikasi, kendaraan dapat diubah tampilannya menjadi lebih personal sesuai dengan preferensi pemiliknya. Selain itu, beberapa jenis modifikasi tertentu  juga dapat meningkatkan performa mobil dan meningkatkan kenyamanan berkendara.

Jenis Modifikasi Mobil yang Sering Dilakukan di Bagian Eksterior

Umumnya, modifikasi paling sering dilakukan pada bagian eksterior dengan tujuan mengubah tampilan mobil sesuai keinginan pemilik. Adapun bagian eksterior yang paling sering dimodifikasi adalah sebagai berikut.

  • Bumper

Modifikasi pada bumper dapat memberikan tampilan yang lebih sporty dan meningkatkan aerodinamika mobil. Modifikasi bagian bumper dapat memberikan tampilan lebih sporty serta meningkatkan aerodinamika. 

Beberapa modifikasi yang sering dilakukan pada bagian ini yaitu penggantian bumper dengan desain lebih menarik, penambahan splitter untuk meningkatkan aerodinamika, dan pemasangan canard untuk meningkatkan downforce.

  • Headlamp

Modifikasi pada bagian headlamp dapat mengubah tampilan mobil sekaligus memberikan kualitas pencahayaan lebih baik. Contoh modifikasinya yaitu mengganti lampu dan memasang DRL (Daytime Running Light) untuk meningkatkan visibilitas.

  • Velg

Velg adalah bagian mobil yang berfungsi sebagai tempat roda dipasangkan.  Beberapa modifikasi yang sering dilakukan di bagian ini yaitu penggantian velg khusus untuk meningkatkan traksi dan handling mobil, atau mengganti velg yang lebih sporty.

  • Cat Mobil

Modifikasi cat mobil dapat memberikan tampilan lebih unik dan eksklusif. Contoh modifikasinya yaitu penggunaan cat dengan warna dan efek berbeda seperti cat matte atau chrome sesuai preferensi pemilik.

  • Rear Wing

Jenis modifikasi selanjutnya yang umum dilakukan adalah pada komponen rear wing yang terletak di bagian belakang. Modifikasi pada bagian ini bisa membuat mobil tampak lebih menarik dan bisa meningkatkan stabilitas pada kecepatan tinggi.

  • Kaca Film

Kaca film adalah pelindung yang dipasang pada kaca mobil yang berfungsi untuk mengurangi radiasi sinar UV dan mengurangi panas di dalam mobil. Modifikasi pada bagian ini juga bisa memberi tampilan yang lebih eksklusif.

Jenis dan Bagian Modifikasi Mobil Lainnya yang Sering Dilakukan

Selain bagian eksterior, berikut adalah jenis-jenis komponen lainnya yang sering dimodifikasi oleh para pemilik mobil:

  • Audio

Beberapa modifikasi yang sering dilakukan pada sistem audio mobil adalah penggantian head unit yang lebih canggih, penambahan amplifier untuk meningkatkan output, penggantian speaker, atau penambahan subwoofer untuk bass.

  • Mesin

Modifikasi pada mesin mobil dapat meningkatkan performa mobil, seperti akselerasi dan kecepatan maksimum. Contoh bagian modifikasi mobil pada mesin yaitu peningkatan kapasitas mesin, penambahan turbo (turbocharger), dan lain-lain.

Namun, perlu diingat bahwa modifikasi pada bagian mesin harus dilakukan oleh ahli yang berpengalaman dan menggunakan komponen yang berkualitas untuk menjaga keselamatan dan kinerja mobil.

  • Aksesoris Mobil

Memodifikasi aksesoris tertentu pada mobil dapat meningkatkan kenyamanan saat berkendara. Contoh aksesoris mobil yang sering dimodifikasi antara lain GPS untuk membantu navigasi, klakson, dan lain sebagainya.

  • Tampilan Interior

Modifikasi pada interior mobil dapat memberikan tampilan yang lebih menarik dan eksklusif, serta meningkatkan kenyamanan berkendara. Salah satu modifikasi yang sering dilakukan pada tampilan interior mobil adalah penggantian jok baru,

Contoh modifikasi lain yaitu penggunaan dashboard kit yang lebih modern, penambahan lampu ambient untuk memberikan efek pencahayaan berbeda, serta penggantian karpet.

Apapun bagian yang dimodifikasi, perlu diingat bahwa prosedur modifikasi mobil harus dilakukan dengan hati-hati dan sesuai standar untuk menjaga keselamatan dan kenyamanan saat berkendara. Selain itu, pastikan untuk memilih komponen modifikasi yang berkualitas.

Dapatkan informasi-informasi bermanfaat lainnya seputar cara untuk menjaga tampilan mobil tampak menarik dengan mengunjungi website berikut https://suzukisbam.co.id/.