Ketahui Cara Membersihkan Lubang AC Pada Mobil
Sebenarnya, cara membersihkan lubang AC mobil bukan menjadi hal yang sulit. Namun, lubang AC sering menjadi komponen yang jarang diperhatikan kebersihannya. Padahal, komponen ini sangat penting dan menjadi jalan masuk awal udara.
Lantas, bagaimana cara membersihkannya?
Cara Membersihkan Lubang AC Mobil
Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, lubang AC merupakan bagian yang sering dihinggapi kotoran dan debu, karena memiliki lokasi di luar serta berkaitan langsung dengan udara yang berada di dalam mobil.
Oleh sebab itu, lubang AC harus dilakukan pembersihan dengan rutin sehingga tidak mempengaruhi komponen lain. Bila ingin membersihkan lubang AC, Anda dapat menggunakan penyedot debu agar bisa menghisap keseluruhan kotoran yang tertempel di kisi AC.
Bukan hanya penyedot debu, Anda juga dapat menggunakan lap yang diberi cairan pembersih. Bersihkan kisi-kisi dengan menyeluruh, selain itu pastikan Anda melakukan pembersihan secara berkala, minimal sekali dalam sebulan.
Berbagai Faktor yang Membuat AC Lekas Kotor
Lubang AC mobil yang cepat kotor bisa disebabkan karena berbagai macam hal, seperti:
1. Asap Rokok
Salah satu penyebab kotornya lubang AC adalah asap rokok. Apakah Anda sering merokok di dalam mobil? khususnya saat AC menyala? Asap serta abu rokok akan berterbangan di dalam mobil dan akhirnya tersedot masuk di filter AC.
Asap serta abu juga akan membuat AC berbau tidak sedap. Oleh sebab itu, hindari merokok di dalam mobil, sehingga kebersihan mobil akan terjaga.
2. Remah Makanan
Makan di dalam mobil memang salah satu hal yang menyenangkan. Anda bisa menghabiskan waktu di dalam mobil karena terlalu malas untuk makan di luar. Tetapi, makan di dalam mobil bukan hanya membuat jok menjadi kotor, tetapi juga AC mobil.
Oleh sebab itu, bersihkan interior mobil secara rutin. Mobil yang ditata dengan rapi dan bersih, juga akan membuat siapa saja nyaman di dalamnya.
3. Masuknya Kotoran dari Luar Mobil
Apakah Anda sering membuka jendela mobil saat AC menyala? Kebiasaan yang satu ini bisa membuat AC menjadi lekas kotor. Saat jendela dibuka, dan AC menyala, AC akan menyedot seluruh udara dari luar, dan sudah terkontaminasi dengan kotoran.
Akhirnya AC Anda akan menjadi lekas kotor. Oleh sebab itu, ketika menghidupkan AC mobil, hindari sering membuka kaca jendela. Sesekali, membuka kaca jendela tidak menjadi masalah, tetapi jika terus menerus dilakukan, tentu akan memberikan dampak yang kurang baik.
4. Pengharum AC
Setiap pemilik kendaraan tentu ingin mobilnya harum, dan akhirnya menggunakan pengharum AC dalam jumlah yang banyak. Sayangnya, peletakan pengharum AC ini berada di kisi-kisi AC.
Bukan malam membuat udara menjadi harum, tapi juga akan membuat AC menjadi kotor. Bahkan, gel pengharum bisa menghambat filter AC.
Sebenarnya, tidak ada masalah menggunakan pengharum. Tetapi, pastikan menggunakan pengharum yang menggunakan bahan dasar cair, bukan hanya itu, letakkan pengharum AC di gantungan kabin mobil.
5. Tidak Membersihkan AC Secara Berkala
Berapa bulan sekali Anda membersihkan lubang AC? Apakah Anda membersihkan lubang AC secara berkala? Untuk menjaga kualitas udara yang berada di dalam kabin, pastikan Anda membersihkan lubang AC secara berkala.
Bila AC sudah terasa tidak segar bahkan kurang nyaman, disarankan untuk membersihkan lubang AC ini di bengkel resmi, beserta dengan komponen lain.
Lubang AC mobil menjadi komponen penting yang harus dirawat dengan baik baik dari segi kebersihan ataupun kinerjanya. Pastikan melakukan service berkala untuk memastikan kondisi kendaraan selalu prima dan AC mobil berfungsi maksimal. Jika membutuhkan informasi lain mengenai otomotif, silahkan cek di https://suzukisbam.co.id/.